Article Detail
Belajar Demokrasi Melalui Pemilihan Umum Ketua OSIS
Tidak hanya daerah/propinsi yang menyelenggarakan Pemilihan Umum untuk memilih Kepala Daerah/ Propinsi saja dalam rangka mewujudkan Demokrasi. Siswa-siswi SMP Tarakanita 5 juga belajar mengenai bagaimana tata cara penyelenggaraan demokrasi melalui penyelenggaraan Pemilihan Umum Ketua OSIS (PILUMKASIS) 2014-2015. Setelah Misa bulanan pukul 08.30 seluruh siswa didampingi para guru berkumpul di lapangan dan duduk berbaris sesuai kelas. Megan sebagai ketua OSIS dan Putri sebagai Wakil Ketua memandu berlangsungnya acara penyampaian Visi-Misi para kandidat Ketua Osis Periode 2014-2015.
Berikut adalah profil kandidat Ketua OSIS Periode 2014-2015:
Bethsheba Alicia Siregar (Sheba), hobi bermain piano, gitar, dan menyanyi. Memiliki visi: menjadikan siswa-siswi SMP Tarakanita 5 yang beriman, menghormati guru dan karyawan sekolah serta membangun hubungan yang saling mengasihi antar siswa. Adapun misinya adalah:
Brigita Raissa Sekarputri, hobi bermain piano dan menari balet. Memiliki visi: Mengembangkan tema Tarlim yaitu : Cinta Lingkungan, Disiplin dan Kejujuran. Adapun misinya adalah:
Dean Kusumanegara, hobi nge-game dan mendengarkan musik ini memiliki visi membangun persaudaraan dan kerjasama dalam lingkungan SMP Tarakanita 5, saling kasih dan berbelarasa sehingga dapat tercipta prestasi yang membawa nama harum SMP Tarakanita 5. Adapun misinya adalah:
Leonardo Budi Satrio Utomo, hobi bermain gitar dan membaca komik, memiliki visi menjalin kebersamaan dan persaudaraan antar warga sekolah yang berlandaskan cinta kasih dan semangat belarasa. Adapun misinya adalah:
Berikut adalah profil kandidat Ketua OSIS Periode 2014-2015:
Bethsheba Alicia Siregar (Sheba), hobi bermain piano, gitar, dan menyanyi. Memiliki visi: menjadikan siswa-siswi SMP Tarakanita 5 yang beriman, menghormati guru dan karyawan sekolah serta membangun hubungan yang saling mengasihi antar siswa. Adapun misinya adalah:
- Mewujudkan siswa-siswi yang religiositas agar tercapai kehidupan iman yang lebih baik.
- Menghimbau siswa-siswi SMP Tarakanita 5 untuk mematuhi peraturan yang telah ditetapkan sekolah
- Membangun hubungan yang harmonis antar siswa
- Menjaga nama baik sekolah dengan memegang teguh C.C.5
Brigita Raissa Sekarputri, hobi bermain piano dan menari balet. Memiliki visi: Mengembangkan tema Tarlim yaitu : Cinta Lingkungan, Disiplin dan Kejujuran. Adapun misinya adalah:
- Membuat lebih banyak kegiatan yang mempererat hubungan antar siswa
- Meningkatkan kreativitas siswa
- Mengajak siswa untuk merawat fasilitas yang di sediakan oleh sekolah.
- Menjaga lingkungan sekolah agar tetap bersih.
Dean Kusumanegara, hobi nge-game dan mendengarkan musik ini memiliki visi membangun persaudaraan dan kerjasama dalam lingkungan SMP Tarakanita 5, saling kasih dan berbelarasa sehingga dapat tercipta prestasi yang membawa nama harum SMP Tarakanita 5. Adapun misinya adalah:
- Memberikan motivasi kepada seluruh anggota OSIS untuk mendukung program kerja sekolah.
- Memberikan motivasi kepada seluruh pengurus agar siap sedia membantu proses belajar di SMP Tarakanita 5.
- Menciptakan suasana persaudaraan saling berbelarasa di lingkungan SMP Tarakanita 5.
Leonardo Budi Satrio Utomo, hobi bermain gitar dan membaca komik, memiliki visi menjalin kebersamaan dan persaudaraan antar warga sekolah yang berlandaskan cinta kasih dan semangat belarasa. Adapun misinya adalah:
- Mengajak semua warga sekolah untuk menerima satu sama lain.
- Mengajak semua pengurus OSIS SMP Tarakanita 5 untuk membantu proses belajar mengajar di sekolah.
- Menciptakan suasana tenang
Comments
-
there are no comments yet
Leave a comment