Article Detail

Pemilu Ketua dan Wakil Ketua OSIS SMP Tarakanita 5 2024

Red : Olive Maretha N 8.1/28

Pemilu OSIS SMP Tarakanita 5 berlangsung dengan  seru. Masing- masing kandidat bersaing  ketat dalam kampaye dengan pemaparan argumen dan program yang akan dilaksanakan jika mereka terpilih menjadi Ketua OSIS.

Jumat, 19 Januari 2024, OSIS SMP Tarakanita 5 mengadakan pemilihan calon ketua dan wakil ketua OSIS yang baru. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh warga Tarakanita 5 dan dilaksanakan di Aula SMP Tarakanita 5. Pada awal kegiatan dibuka oleh Pak Pardamean Sihombing S,Ag selaku koordinator kegiatan pemilihan  ketua dan wakil ketua OSIS. Beliau berpesan pilihlah sesuai hati nurani jangan mengikuti teman.


          Kegiatan ini dipandu oleh Kak Abigail dan Kak Naomi. Mereka berdua sebagai pembawa acara  pada pemilu kali ini. Ada 2 paslon, paslon 1: Georgia Amabelle Nandya Pramheswari dan Earlene Lucia Mada dan paslon 2: Maria Eona Christabel dan Kimora Devita Arionne. Kedua paslon melakukan orasi, saling menyebutkan visi misi, menjelaskan proker dan juga menyebutkan slogan yang mereka pakai. Lalu mereka melakukan debat, debat ini ada waktunya dan mereka harus mematuhi peraturan itu saat debat.

Pada debat tersebut mereka saling tanya-jawab juga menanggapi jawaban pertanyaan dari masing-masing paslon. Tak lupa juga ada sesi tanya- jawab dari penonton yaitu peserta didik dan juga guru. 



    Setelah mereka selesai orasi dan berdebat saatnya kita memilih siapa ketua dan wakil ketua OSIS yang baru dengan cara mencoblos. Semua kelas akan mendapatkan giliran untuk mencoblos. Begitu juga dengan para guru dan peserta didik. Terdapat 4 bilik untuk mencoblos. Ketika semua sudah selesai bergiliran untuk mencoblos, maka suara akan dihitung oleh para panitia.

 

Penasaran dengan info – info OSIS selanjutnya? Bisa cek di @osistarlimsmp on instagram









Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment