achievement Detail
DEFINISI MENYANYI ADALAH HOBI
27 Nov 2023 - Selamat kepada Ibu Asteria Alberta Pardosi, S.Pd., Guru Seni Budaya SMP Tarakanita 5 berhasil meraih Juara II dalam Lomba Solo Vocal Putri yang diselengarakan dalam rangka HUT PGRI ke-78 dan HGN 2023 Tingkat Kecamatan Kebayoran Baru Jakarta Selatan dengan tema “Transformasi Guru, wujudkan Indonesia Maju, Kebayoran Baru Sukses”
“Bu Aster”, begitulah panggilan akrab peserta didik memanggil ibu guru kesayangan mereka. Bu Aster adalah guru yang sangat menyayangi peserta didiknya dan juga memiliki suara yang merdu. “Menyanyi adalah hobi,” ujar beliau ketika ditanya secara langsung. Tak salah lagi, karena memang sudah mandarah-daging dan menjadi hobi , hanya dalam waktu 3 hari persiapan Bu Aster dapat menyabet predikat Juara II Solo Vocal Putri.
“Saat Latihan persiapan, saya belajar menyayikan 1 lagu wajib ‘Dirgahayu PGRI’ dan lagu pilihan ‘Andaikan Kau Datang Kembali’, ” begitulah pengakuan Bu Aster Ketika ditanya. Perjuangan yang tak sia-sia. Memang Bu Aster pantas untuk mendapatkan juara dalam perlombaan ini. “Saya sangat bangga dapat memenangkan lomba ini,” begitu ucap beliau saat mengakhiri wawancara. Bangga sebagai guru perwakilan dari sekolah swasta, SMP Tarakanita 5 mampu bersaing dengan guru-guru SMP Negri dalam ajang lomba Solo Vocal. Red: MS
-
there are no comments yet