news

Upacara Bendera 16 Februari 2015

 

Senin, 16 Februari 2015 Seluruh siswa-siswi SMP Tarakanita 5 menyelenggarakan upacara bendera, siswa berkumpul dilapangan pukul 07.00. sebagai pembina upacara Bp Aji Baroto sedangkan yang bertugas upacara siswa-siswi kelas VIII. Dalam amanatnya pembina upacara menekankan kedisiplinan, antara lain disiplin cara berpakaian, disiplin waktu.

Dalam kesempatan yang sama, untuk menyambut Rabu abu, siswa-siswi diajak untuk berperan aktif melaksanakan puasa dan pantang dalam menyongsong bulan APP bagi siswa yang beragama katolik. Siswa juga diajak untuk berpantang menggunakan streofoam dan plastik guna mencegah sampah demikian imbauan yang disampaikan Ibu Dhani.

Diakhir amanatnya Ibu Titin sebagai Kepala sekolah menerima Piala prestasi yang disumbangkan dari ekskul Cheers yang menang juara III dalam ICC CUP 2015

read more
VALENTINE DAY 2015

Jum’at  13 Februari 2015

Dalam memperingati  “Valentine Day” Seluruh siswa-siswi menyambut dengan cara tukar menukar Coklat, siswa sangat bergembira dengan acara tsb. Osis sebagai penyelenggara sebelumnya telah mengumpulkan coklat yang dibawa oleh para siswa

read more
PERAYAAN MISA JUMAT PERTAMA AWAL BULAN FEBRUARI 2015

Jum’at 6 Februari 2015

 SD Tarakanita 1 dan SMP Tarakanita 5 bersama-sama mengikuti perayaan Ekaristi Jum’at pertama bulan Februari bertempat di Gereja Santo Yohanes Penginjil Blok B.  Misa kudus di pimpin oleh Romo Herry Widjojanto SJ,  diikuti oleh Seluruh Siswa- Siswi SD dan SMP dan seluruh karyawan Edukatif dan Non Edukatif

 

 

read more
Rekoleksi kelas VII

Sabtu 7 Februari 2015

Pada hari sabtu tanggal 7 Februari 2015 Seluruh siswa-siswi  kelas VII masuk sekolah seperti biasa untuk mengikuti acara rekoleksi di Aula  SMP Tarakanita 5, acara di pandu oleh Suster-suster  Cinta Kasih Carolus  Borromeus dan siswa diajak untuk membuat kreativitas tentang Cc5 yaitu  menemukan contoh-contoh nilai-nilai Cc5 yang sudah berkembang di kelas dan membuat nilai-nilai yang akan dilakukan untuk mewujudkan nilai-nilai Cc5 yang sudah berkembang tsb.

read more
Refleksi Tim Junior & Senior Cheers Tarlim

 

Dari: Tim Cheers SMP TARAKANITA 5

Pada awalnya hari Kamis, 15 Januari 2015 pukul 14:00 siang kami berlatih cheers untuk rutin wajib. Lalu, pada pukul 14:30 siang untuk pertama kalinya, kami mulai berlatih konsep untuk rutin bebas. Kemudian, Kak Ina memilih  beberapa murid kelas 7 yang diyakinkan bisa mengikuti rutin wajib dan rutin bebas. Lalu, pada hari Sabtu, 17 Januari 2015 kami yang mengikuti rutih wajib dan rutin bebas berlatih di Gelora Bung Karno (GBK). Pada Kamis, 22 Januari 2015 kami diberi konsep dance oleh Kak Ina, kami juga mulai belajar yel-yel baru, serta Kak Ina juga mengganti beberapa konsep
read more